Semua muslimah pasti mengenal jilbab. Jilbab adalah pakaian mauslimah yang wajib dikenakan untuk menutup aurat. Allah berfirman dalam Al-Qur’an Surah An-Nur ayat 31:
“Hendaklah mereka (muslimah) mengulurkan kerudungnya ke dada mereka”.
Alhamdulillah, saat ini kesadaran muslimah mengenakan kerudung sangat bagus. banyak guru-guru, pelajar-pelajar wanita, staf TU, hingga artis yang rame-rame mengenakan jilbab.
Sayangnya, kerudung di era modern ini hanya dianggap sebagai trend fesyen, bukan untuk memenuhi kewajiban sebagai muslimah. Banyak sekali bukti-bukti yang menunjukkannya diantaranya banyak wanita berjilbab yang merokok, dugem, berdua dengan lelaki yang bukan mahram, berbicara kasar, meninggalkan shalat tanpa halangan syar’i, dsb. Banyak pula yang memakai kerudung namun bajunya tampil seksi. Seolah-olah kerudung di kepalanya itu seperti topi saja, yaitu aksesoris. Mereka menunjukkan kelakuan yang berbeda dengan penampilan.
Jilbab jaman sekarang pun banyak dimodifikasi sedemikian rupa sehingga lebih mirip seperti punuk unta atau sarang tawon. Kerudung dibuat mencekik leher. Dipadukan dengan kaos panjang ketat dan celana panjang ketat. Serta mengenakan parfum yang berlebihan. Padahal, Rasulullah SAW telah bersabda:
“Dua golongan dari ahli neraka yang belum pernah aku lihat, yaitu: “suatu kaum yang memiliki cambuk, seperti ekor sapi untuk memukul manusia, dan para wanita yang berpakaian tetapi telanjang, berlenggaklenggok (jalannya), mengajarkan wanita berlenggaklenggok, kepala mereka seperti punuk unta yang miring, wanita seperti ini tidak akan masuk surga dan tidak akan mencium wanginya, walaupun wanginya tercium selama perjalanan ini dan ini (jauhnya)” (HR. Muslim).
Hadits diatas menerangkan dengan jelas larangan untuk berpakaian namun tidak menutup aurat. Pada dasarnya semua itu sama saja pakai baju tapi telanjang, alias seperti orang telanjang yang ditutupi sedikit kain sehingga lekuk tubuhnya masih kelihatan. Hal ini mengindikasikan bahwa banyak muslimah berjilbab yang hanya untuk mempercantik penampilan sesuai tren fashion dan bukan untuk memenuhi kewajiban agama Islam yang mulia ini.
Lalu seperti apa jilbab yang diwajibkan dalam Islam itu? Jilbab yang sesuai tuntunan Islam bisa dilihat seperti gambar di bawah ini: